Analisis Biaya dan Waktu dengan Earned Value Method pada Pembangunan Sarana Olahraga Kecamatan Kedawen Kabupaten Bojonegoro.

  • No. Klas: 026/MTS/Rid/A/2023
  • Pengarang: Sanda Praja Riduwan
  • Pembimbing: Budi Witjaksana, Hanie Teki Tjendani
  • Penerbit: Universitas 17 Agustus 1945, Surabaya, 2023
  • Kolasi: xi, 146 hlm. ; 26 cm.
  • Sinopsis:

    Pelaksanaan pekerjaan konstruksi memiliki sasaran utama dalam manajemen konstruksi yaitu biaya konstruksi, mutu atau kualitas pekerjaan konstruksi serta waktu pelaksanaan konstruksi. Dalam kegiatan konstruksi dapat dinyatakan berhasil dalam pengelolaannya apabila menghasilkan produk pekerjaan dengan kriteria mutu atau kualitas sesuai dengan yang telah ditetapkan, tepat waktu , serta sesuai biaya yang telah disepakati. Menggunakan EVM (Earned Value Method) dalam pengelolaan proyek dapat digunakan untuk mengetahui kinerja biaya dan waktu pelaksanaan saat proyek berlangsung dan indikator yang digunakan analisa antara lain : BCWP (Budget Cost of Work Performance), BCWS (Budget Cost of Work Schedule), ACWP (Actual Cost of Work Performance), SV (Schedule Variance), CV (Cost Variance), SPI (Schedule Performance Index), CPI (Cost Performance Index), EAS (Estimated At Schedule) dan ETS (Estimated Temporary Schedule). Dengan menggunakan metode ini pada Proyek Pembangunan Sarana Olahraga Kecamatan Kedewan Kabupaten Bojonegoro. Didapat nilai CV<0 pada minggu ke 1 s.d minggu ke 7 ini menggambarkan biaya yang dikeluarkan lebih besar dari rencana, namun pada minggu ke 8 s.d 15 nilai CV>0 maka pada minggu tersebut biaya yang dikeluarkan lebih kecil dari rencana. Sedangkan nilai SV minggu ke 15 SV<0 maka proyek mengalami keterlambatan dari rencana. Nilai ETC (estimate to complate) didapat nilai perkiraan anggaran yang diperlukan untuk penyelesaian adalah Rp. 3.345.105.521,28, sedangkan nilai EAC (estimate at complete) didapat perkiraan biaya total akhir proyek adalah Rp.5.680.868.593,22. Hasil Nilai TE (Time Estimate) pada minggu ke 15 menunjukkan angka 33 hari kalender, jadi dibutuhkan waktu untuk menyelesaikan proyek dari minggu ke-15 sampai selesai selama 243 (Dua ratus empat puluh tiga) hari kalender atau lebih lambat 33 hari dari waktu kontrak 210 hari kalender.

Max Digital Copy
Pinjaman Aktif

0
Eksemplar
N.I.B
Status
1
42/TES/PPS/II/2025
Ada